Monday, 12 January 2015

Xiaomi Opera,Ponsel terbaru Xiaomi berbobot Ringan dengan Audio HIFI



Selama beberapa minggu ini, Xiaomi terkesan memancing rasa ingin tahu publik dengan memberikan petunjuk-petunjuk tentang perilisan produk flagship Xiaomi generasi berikutnya. Kini beredar petunjuk baru di  Weibo, yang telah menuntun petunjuk baru tentang generasi terbaru smartphone Xiaomi.

Gizchina, (11/1/2015), memuat banner yang berlatar warna hitam, dimana menampilkan sebuah permainan Cross Word yang merupakan huruf-huruf yang dirangkai menjadi satu kesatuan, menjadi satu kata. Ada beberapa kata yang disorot (highlight), seperti : Bigger, Sound, New, HiFi, Glass, Uni, Money, Lighter, Large. Dan pada bagian tengah hamparan huruf, tersembunyi kata "Opera" yang sengaja tidak disorot, untuk memancing rasa penasaran publik untuk menebak—nebak apakah benar smartphone Xiaomi berikutnya akan bernama Xiaomi Opera?

Jika analogi permainan Cross Word tersebut benar adanya, dan smartphone itu akan dinamakan Xiaomi Opera, maka kelak smartphone itu akan tampil dengan bodi lebar, berbobot ringan, memiliki baterai unibodi (non removable), layarnya terbuat dari kaca, dilengkapi dengan fitur audio HiFi, dan dibanderol relatif ekonomis.

Sebagai informasi, beberapa hari yang lalu beredar kabar bahwa smartphone Xiaomi terbaru akan dibangun dengan kualitas produk yang lebih tinggi, yang ditujukan untuk target pasar yang sama seperti Oppo R5 dan Vivo X5 Max. Dan dengan bocoran informasi terbaru ini menunjukkan bahwa prediksi tersebut setidaknya mendekati kebenaran.

Namun sejauh ini Xiaomi belum memberikan informasi jelas tentang Xiaomi Opera, atau pun kapan tanggal rilis smartphone tersebut.

No comments:

Post a Comment